Dewan Curigai Dishub Pekanbaru

RiauPeople.com, PEKANBARU-Ketua Panitia Khusus (Pansus) III DPRD Kota Pekanbaru, Kamaruzzaman tak kuasa manahan rasa curiganya kepada Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Pekanbaru. Soalnya, sudah berulang kali pihaknya meminta data jumlah menara telekomunikasi (tower), tak kunjung diberikan instansi yang dipimpin Sayuti tersebut. Kepada SitusRiau.com, Kamaruzzaman meyakini ada sesuatu yang disembunyikan Dishub Pekanbaru. “Sudah beberapa minggu kemarin minta data tower, tapi belum juga diberikan. Ini kan aneh, kita duga ini ada sesuatu,” ungkap Kamaruzaman usai memimpin rapat Pembahasan Rancangan Peraturan Daerah (Ranperda) Menara Telekomunikasi, Senin (20/2).

Pada dasarnya, pembahasan Ranperda oleh Paasus III sudah bisa rampung, jika saja data yang diminta bisa diberikan pihak Dishub. “Harusnya pembahasan ini telah selesai, tapi datanya tidak kunjung diberikan. Kepada pihak asosiasi juga tidak ada karena kita ketahui ATSSI (Asosiasi Telekomunikasi Seluler Seluruh Indonesia) ternyata di Jakarta,” sesalnya.

Sementara, wacana diberlakukannya tower bersama antar operator selular, seperti yang diberitakan situsriau.com Kamaruzaman mengaku penerapannya masih sulit dan butuh pembahasan lebih panjang lagi. “Rupanya tower bersama ini masih ada di Kota Medan, makanya kita akan lakukan pembahasan lagi. Kalau nanti sudah diberikan data tower di Pekanbaru oleh Asosiasi dan Dishub, baru bisa kita masuk pembahasan tower bersama,” paparnya.

Karena itu, Kamaruzaman kembali mengingatkan agar Dishub segera mengajukan data tower tersebut. Apalagi saat ini mengingat jumlah tower semakin banyak di Kota Pekanbaru. Jika tidak terdata dengan baik, maka potensi PAD bisa hilang begitu saja.

“Kita tahu hanya saat mengurus izin saja dimintai bayar pajak, tapi retribusinya tidak ada setiap tahun dan pengawasannya pun kita lihat tidak ada. Maka kita minta tolong berikan data tower biar tidak terkesan aneh
lagi perizinan tower ini. Pembahasan Ranperda ini juga perlu adanya data itu,” kata Kamaruzzamaan.

menyikapi penilaian DPRD ini, Kadishub Pekanbaru Sayuti mengatakan, mengenai data tower yang ada di kota Pekanbaru, sebenarnya sudah ada. Begitu juga dengan keberadaan tower bersama, perlu ditindaklanjuti dalam pembahasan lebih lanjut.

“Kita akan bicarakan lagi dalam jangka seminggu ini. Mengenai keberadaan data tower, kita sudah punya. ,kebetulan saja kepala bidang yang menangani data tersebut tidak masuk. Jadi data tersebut tidak bisa kita perlihatkan sekarang,” kilah Sayuti.

This entry was posted in Pemerintahan. Bookmark the permalink.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*

You may use these HTML tags and attributes: