Riaupeople.com – Peraih hadiah Rp 1 Miliar dalam Undian Sinar Tebar Milyar Periode 2012, Hartanti (53), mengaku tak menyangka bisa memperoleh undian dengan nilai total 1 Milyar itu. Bahkan dirinya mengaku tak ada firasat atau mimpi sebelum menerima hadiah bernilai super itu.
Wanita yang berprofesi sebagai bidan itu mengatakan hanya gurauan ingin umroh sekeluarga yang terlontar, sebelum akhirnya pemenang hadiah 1 Miliar itu diumumkan. “Alhamdulillah. Padahal cuma bergurau hendak Umroh sekeluarga, ternyata memang kami yang menang. Tak dapat diungkapkan rasanya ketika menang,” kenang Warga Jalan Rawa Mangun, Pekanbaru itu. Hartanti memperlihatkan kegembiraannya itu kala berbincang dalam Silaturahmi dengan Pimpinan Bank Riau Kepri Kantor Cabang Pembantu (KCP) Tangkerang di Restoran Khas Melayu, Rabu (6/2).
Pada kesempatan itu, Nasabah yang sudah delapan tahun menabung di Bank Riau Kepri KCP Tangkerang mengaku usai menerima hadiah, ia lebih banyak menggunakannya uang tersebut untuk kepentingan sosial. Bahkan rencannya ibu empat anak ini akan melakukan Umroh bersama keluarganya. Dalam momen spesial itu juga hadir dua nasabah KCP Bank Riau Kepri yang juga peraih UMKM Award Bank Riau 2012. Yakni Azriati yang diwakili Sang Suami, Agus. Azriati berhasil menjadi Juara 1 untuk Kategori Kredit Ketahanan Pangan dan Energi (KKPE) untuk sektor usaha tanaman atas pengelolaan tanaman bawang. Kemudian hadir juga Azwardi yang merupakan pedagang kue mandiri.
Ia berhasil meraih penghargaan Harapan 3 di ajang UMKM Award 2012 untuk Kategori Kredit UMKM sektor usaha perdagangan. Sedangkan nasabah KCP Tangkerang lainnya, Katiman yang meraih Harapan 2 UMKM Award 2012, Kategori KKPE di sektor Peternakan Kambing.
Pimpinan KCP Bank Riau Kepri Tangkerang, Edi Wardana, menyebut dirinya amat mengapresiasi keempat nasabah tersebut. Terutama dalam menjalankan UKM mereka. Kesempatan pertemuan itu, baginya merupakan bentuk silaturahmi. Sembari memperkenalkan UKM binaan KCP Bank Riau Kepri kepada pihak KCP lainnya di Pekanbaru. Bahkan ia berharap semua prestasi yang diraih nasabah KCP Tangkerang bisa jadi motivasi nasabah Bank Riau Kepri lainnya. Terutam yang memiliki UKM. “Prestasi ini diharapkan bisa ditularkan ke nasabah lain.
Sehingga bisa mengelola UKM dengan lebih baik untuk pemberdayaan masyarakat,” ulas Edi. Apalagi Bank Riau Kepri terus menggelar UMKM award tiap tahunnya. Begitu juga undian Sinar Tebar Milyar, yang diundi dua kali dalam setahun, tepatnya Juni dan Desember. Pada momen tersebut ia juga memperkenalkan produk terbaru tabungan Take and Give.
Sementara, Pimpinan Seksi Pemasaran Bank Riau Kepri KCP Tangkerang, Ika Irawan menyebut penjaringan UMKM Award terus dilakukan setiap tahun. Bahkan. Hampir setiap cabang mengirim utusan atau nasabahnya. Tahun 2013, ini Bank Riau Kepri menargetkan penerima kredit dari sektor produktif. Mereka siap dibantu dalam proses kreditnya.
Terutama yang mengelola UMKM baik individu ataupun kelompok. Apalagi suku bunga yang ditawarkan cukup kompetitif. Begitu juga kemudahan untuk mendapat kredit. “Semua sektor usaha berkesempatan memperoleh kredit. Baik perdagangan, peternakan, dan juga pertanian,” ulas Ika. (rls/ bankriaukepri.co.id)
Berikut Daftar ATM Bank Riau-Kepri di Kota Pekanbaru